Resep Makanan Mancanegara

Mengenali Berbagai Macam Makanan Dari Seluruh Dunia.

Berbagai Ragam Masakan Enak

Belajar Tentang Memasak Berbagai Makanan Enak dan Mudah.

Resep Masakan Dari Dulu Hingga Sekarang

Mempelajari Penggunaan Resep dan Bumbu yang Tepat Dalam Memasak Makanan.

Berbagai Masakan Enak di Seluruh Dunia

tehnik Memasak dan Penggunaan Bahan yang Tepat.

Mengenal Berbagai Ragam Budaya dan Masakan Mancanegara

Memahami Berbagai Masakan Enak Dari Seluruh Dunia.

Monday, July 31, 2017

Resep Cireng Banyur Variasi Cireng Kuah Pedas

Resep Cireng Banyur Variasi Cireng Kuah Pedas

Cara lain membuat cireng kian sedap disantap adalah resep cireng banyur, merupakan variasi cireng kuah yang belakangan ini menjadi salah satu jajanan populer di Garut maupun Bandung. Cita rasa bumbu kuah yang pedas berpadu asam segar dari jeruk nipis, memang mampu menjadikan cireng banyur sebagai teman ngemil yang super asyik.

Makanan yang terbuat dari aci yang digoreng ini termasuk dalam jajanan yang sangat digemari oleh masyarakat Sunda. Bermacam-macam variasi dari yang sederhana, diberi isi, crispy maupun dihidangkan dengan bumbu kacang atau sambal oncom, bahkan yang sekarang lagi trend hits adalah cireng kuah, seolah tak mau kalah dengan pesaing dekatnya yaitu cilok, bisa lihat cilok kuah.

Berikut berbagi resep cireng banyur ala rumahan dengan bahan adonan cireng sederhana yang begitu mudah dibuat, bisa juga menggunakan resep cireng dengan adonan biang seperti pada cireng Bandung yang telah kami bagikan. Tips agar anti meletus atau tidak meledak saat menggoreng cireng, selalu ingat untuk menggunakan api kecil.

Bahan-Bahan : 

  • 125 gram tepung aci/kanji/tapioka
  • 75 gram tepung terigu
  • 150 ml air panas yang baru dididihkan
  • 1 siung bawang putih dihaluskan
  • 1 batang daun bawang, iris tipis
  • ½ sdt garam
  • ¼ sdt lada/merica bubuk
  • ½ sdt penyedap
  • Jeruk nipis dan tambahan irisan daun bawang saat penyajian

Bahan dan Bumbu Kuah : 

  • 300 ml air
  • ½ sdt garam
  • ¼ sdt lada/merica
  • ½ sdt penyedap
  • 3 butir bawang merah
  • 1 siung bawang putih
  • 5 buah cabe merah keriting
  • 4 buah cabe rawit merah, tergantung ukuran atau pedas yang diinginkan
  • Bawang merah, bawang putih, cabe keriting dan rawit diulek kasar

Resep Cireng Banyur Variasi Cireng Kuah Pedas

Cara Membuat :

  1. Campur dan aduk rata air panas dengan bawang putih halus, garam, merica, penyedap dan irisan daun bawang. Campurkan juga tepung aci dan tepung terigu dalam sebuah wadah, aduk rata.
  2. Tuangkan air panas yang sudah tercampur bumbu secara bertahap atau sedikit demi sedikit sambil diaduk ke dalam wadah campuran tepung tadi. Karena masih panas, aduk menggunakan sendok atau centong nasi, baru kemudian uleni dengan tangan agar adonan merata. Selanjutnya bentuk cireng sesuai keinginan, bisa taburi lagi dengan tepung aci agar tidak lengket.
  3. Goreng cireng yang sudah dibentuk di atas api kecil, lalu angkat dan tiriskan setelah matang sempurna.

Thursday, July 27, 2017

How To Make Chocolate Mocha Punch

How To Make Chocolate Mocha Punch

 Makanan atau minuman dari bahan coklat memang banyak digemari semua kalanga, terutama anak-anak yang sangat menyukai coklat. Kali ini saya akan membagikan resep cara membuat Chocolate Mocha Punch
Berikut Resepnya

How To Make Chocolate Mocha Punch
How To Make Chocolate Mocha Punch

Bahan-bahan : 
  • 500 ml air panas
  • 2 sendok makan instan coffee
  • 500 ml susu non fat
  • 100 gr gula pasir halus
  • sedikit garam
  • 1 mangkuk es krim coklat
  • 250 gr lengkeng (kupas)

Cara Membuat
  1. Larutkan kopi dalam air panas, masukkan susu non fat, gula, dan garam, aduk rata
  2. Tambahkan 1000 ml air 
  3. Dinginkan dalam lemari es selama 3-4 jam
  4. Tempatkan es krim dalam gelas saji
  5. Tuang larutan kopi ke dalamnya, aduk rata
  6. Beri lengkeng dan es batu serta white cream di atasnya

Resep Buah Mix Exotic Segar dan Enak

Resep Buah Mix Exotic Segar dan Enak

Buah mix exotic adalah campuran buah-buah segar yang dicampur dengan bahan-bahan pelengkap lainnya. buah mix exotic ini memiliki rasa manis dan segar. buah mix exotic ini sangat cocok dinikmati saat cuaca sedang panas. membuatnya pun sangat praktis dan tidak memakan waktu yang lama. untuk anda yang ingin menyajikan sajian sehat ini untuk keluarga mudah saja kok, karena kami akan membagikan resep cara membuat buah mix excotic yang segar, seperti dibawah ini.

Resep Buah Mix Exotic Segar dan Enak
Resep Buah Mix Exotic Segar dan Enak

Bahan-bahan :
  • 250 gr semangka merah (potong dadu)
  • 250 gr melon (potong kotak)
  • 250 gr pepaya (potong kotak)
  • 1 mangga harumanis (potong kotak)
  • 125 gr nanas (potong kotak)
  • 2 buah pisang ambon (potong melintang)
  • 5 sendok teh melati
  • 400 ml air
  • 2 sendok makan air jeruk nipis
  • 100 ml jus jeruk manis
  • 3 sendok makan parutan kulit jeruk
  • untuk hiasan gunakan es batu secukupnya

Cara Membuat
  1. Didihkan air, seduh teh hingga larut. Diamkan 10 menit, saring.
  2. Campurkan air teh dengan air jeruk, jus jeruk manis, dan gula pasir, aduk rata
  3. Campur buah dalam wadah, tuang air teh, dan tambahkan es batu
  4. Sajikan dalam wadah cekung, taburi dengan parutan kulit jeruk

Resep Blue Marine Punch

Resep Blue Marine Punch

Blue marine merupakan minuman yang bisa dikatakan enak, dengan menggunakan bahan yang mudah didapat dan cara pembuatanya yang tidak sulit, pasti anda akan suka.

Resep Blue Marine Punch
Resep Blue Marine Punch

Berikut cara membuatnya

Bahan-bahan : 
  • 1000 ml soft drink warna
  • cherry merah secukupnya
  • 8 sendok makan jeruk lemon
  • jeruk lemon (iris tipis)
Cara Membuat
  1. Campur semua bahan menjadi satu
  2. Sajikan dengan es batu dan topping kesukaan anda

Wednesday, July 26, 2017

Resep Sayur Jantung Pisang Kuah Gurih Tanpa Santan

Pantangan makan bersantan, cara lain memasak jantung pisang dengan kuah tanpa santan bisa mencoba resep sayur jantung pisang yang gurih dan benar-benar enak kali ini. Merebus jantung pisang (onthong bahasa Jawa) sebelum diolah, merupakan tips sederhana para ibu rumah tangga agar jantung pisang tidak pahit, bahkan bila perlu potongan jantung pisang dapat direndam dengan air garam sebelum direbus. Membiarkannya dahulu setelah dipotong dari pohon juga termasuk cara mudah mengeluarkan getah dengan sendirinya.

Seperti diketahui bahwa jantung pisang mengandung getah yang cukup berasa pahit di lidah. Selain dengan cara merebus di awal, mengolahnya menjadi masakan bersantan seperti gulai, kari, opor hingga tumis pedas atau masakan yang kaya bumbu rempah lainnya juga merupakan cara mengakali supaya jantung pisang semakin sedap disantap.

Resep Sayur Jantung Pisang Kuah Gurih Tanpa Santan

Bunga pisang yang sering dikenal dengan sebutan jantung ini sudah dikonsumsi dari zaman dahulu, baik sebagai menu makan maupun pengobatan alternatif. Beberapa studi membuktikan bahwa jantung pisang ternyata memang kaya akan kandungan nutrisi serta manfaatnya bagi kesehatan, termasuk bagi ibu menyusui untuk meningkatkan produktivitas ASI

Yang tak kalah menarik, menjawab mitos seputar jantung pisang. Hasil analisis dari fakultas kedokteran Unpad justru dianjurkan juga mengkonsumsi jantung pisang bagi ibu hamil, karena mampu mengatasi masalah anemia, mengurangi pendarahan hingga mempercepat penyembuhan luka persalinan.

Bahan-Bahan :

  • 1 buah jantung pisang
  • 1 batang serai/sereh, kupas kulit luar lalu geprek
  • 2 cm lengkuas/laos digeprek
  • 3 lembar daun jeruk
  • 1 lembar daun salam
  • 400 ml air
  • ½ sdt garam
  • ½ sdt gula pasir
  • ½ kaldu bubuk atau sesuai keinginan
  • minyak untuk menumis bumbu secukupnya

Bumbu Halus :

  • 2 buah cabe merah besasr
  • 4 butir kemiri
  • ½ sdt ketumbar
  • ¼ sdt pala
  • 2 siung bawang putih
  • 3 butir bawang merah
  • 2 cm kunyit

Resep Sayur Jantung Pisang Kuah Gurih Tanpa Santan

Cara Membuat : 

  1. Buang atau kupas kulit luar jantung pisang yang berwarna merah gelap hingga ketemu warna putih atau kekuningan, bisa dibelah dua atau empat tergantung ukuran serta cuci bersih. Setelah itu rebus dalam air secukupnya hingga empuk (tusuk-tusuk untuk mengeceknya), lalu angkat dan tiriskan kemudian potong-potong sesuai selera serta.
  2. Panaskan sedikit minyak tumis dalam wajan, masukkan bumbu halus, daun jeruk, daun salam, serai serta lengkuas kemudian aduk-aduk hingga harum.
  3. Tuang air lalu masukkan potongan jantung pisang yang sudah direbus tadi selanjutnya masak hingga mendidih. Beri garam, gula dan kaldu bubuk serta sesuaikan rasanya, berikutnya masak hingga semuanya matang, sayur jantung pisang siap untuk dihidangkan.

Sunday, July 23, 2017

Banana Pineapple Punch

Banana Pineapple Punch

Minuman ini memiliki rasa yang enak dan khasiat yang bagus, minuman ini sebagian besar terdiri dari buah, jadi akan menyehatkan anda.
Banana Pineapple Punch
Banana Pineapple Punch

Bahan-bahan : 
  • 1 kg gula pasir
  • 2000 ml air
  • 6 buah jeruk lemon
  • 500 ml jus nanas
  • 6 buah pisang (haluskan)
  • 1 setengah liter soft drink warna bening
  • 1 bungkus jelly warna pink (diresbus mendidih dengan 500 ml air, tambahan gula, masukkan ke dalam cetakkan, dinginkan, potong kecil)

Cara Membuat
  1. Rebus gula pasir dengan air, Masukkan air jeruk lemon, jus nanas dan pisang. Angkat, diginkan. Masukkan dalam kantung kecil-kecil, lalu masukkan ke dalam freezer hingga membeku.
  2. Saat akan disajikan, tempatkan dalam punch bowl, lalu tuang soft drink sesuai kebutuhan. Tanbahkan potongan jelly. Tuang soft drink sesuai selera

Avocado Juice With Chocolate

Avocado Juice With Chocolate

Kali ini saya akan memposting minuman Avocado Juice With Chocolate. Membuat ini bisa dikatakan mudah sekali.
Avocado Juice With Chocolate

Berikut resepnya 

Bahan-bahan : 
  • 1 buah alpukat (kerok dagingnya)
  • 3 sendok makan gula pasir
  • 2 sendok makan susu kental manis putih
  • 3 sendok makan es kepruk
  • 2 sendok makan coklat batang serut

Cara Membuat
  1. Blender alpukat, gula, es,dan susu
  2. Proses sampai halus
  3. Tuangkan ke dalam gelas
  4. Hidangkan dengan taburan  coklat bubuk


Cara Membuat Almond De Vanilla

Cara Membuat Almond De Vanilla

Setelah memposting tentang makanan enak, sekarang saya akan memposting tentang minuman segar yang bisa anda buat di rumah. Banyak sekali minuman bervariasi yang bisa anda buat sendiri.
Cara Membuat Almond De Vanilla
Cara Membuat Almond De Vanilla
Berikut resepnya

Bahan-bahan : 
  • 2 buah pisang ambon (kupas, potong melintang, lumuri air jeruk lemon)
  • 1 sendok teh ekstrak almond
  • 1 sendok teh ekstrak vanilla
  • 4 sendok makan sirup vanilla
  • 600 ml susu kedelai
  • es batu

Cara Membuat 
  1. Campurkan semua bahan dan simpan dalam lemari es.
  2. Sajikan dalam gelas saji dan hias sesuai selera

 

Resep Soto Betawi

Resep Soto Betawi

Soto betawi terkenal akan rasanya yang enak dan gurih, mungkin anda yang tinggal di luar betawi ingin mencicipi masakan ini. Resep Masakan Ini sangat mudah dan tidak memerlukan banyak bahan jadi anda bisa membuatnya

Resep Soto Betawi
Resep Soto Betawi


Bahan-bahan : 
  • air 2 liter
  • tulang iga 400 gr
  • sandung lamur 350 gr
  • daun salam 2 lembar
  • serai 1 batang (memarkan)
  • kelapa 1/2 butir (sangrai dan haluskan)
  • belimbing wuluh 6 buah (belah menjadi 2 bagian)
  • asam jawa 1 mata
Bumbu halus 
  • ketumbar 1 sendok teh
  • jinten 6 buah
  • kemiri 7 butir
  • cabai merah 3 buah
  • bawang merah 9 butir
  • bawang putih 6 siung
  • kunyit 1 cm
  • jahe 1 cm
  • laos 2 cm
  • gula merah 1 sendok teh
  • garam secukupnya

Cara Membuat
  1. Tumis bumbu halus sampai harum
  2. Masukkan daun salam dan serai, aduk rata. Tuang ke dalam rebusan tulang iga dan sandung lamur
  3. Masukkan kelapa sangrai, belimbing wuluh, asam jawa, dan santan
  4. Masak sampai matang dan kuah mengental. Angkat, sajikan hangat.

Thursday, July 20, 2017

Resep Daging Sapi Teriyaki Praktis Pakai Saus Saori

Resep Daging Sapi Teriyaki Praktis Pakai Saus Saori

Memasak tumis daging sapi dengan cara sederhana bisa membuat resep daging teriyaki bumbu praktis ala rumahan pakai saus teriyaki halal dari saori juga sungguh tak kalah sedap ketika disantap. Irisan daging sapi yang tipis akan sangat mudah empuk waktu dimasak, sehingga hanya memerlukan waktu yang cukup singkat.

Selain versi sederhana dari daging sapi teriyaki ini, kita juga bisa mengkombinasikannya dengan aneka bahan atau bumbu lainnya. Seperti paprika, cabe ijo, lada hitam hingga bermacam sayur dan sebagainya bila ingin cita rasanya menjadi lebih komplit.

Bahan-Bahan :

  • 500 gram daging sapi, potong tipis
  • 1 sachet (22 ml) saus teriyaki
  • 3 sdm kecap manis
  • 1 buah bawang bombay, iris tipis
  • 2 siung bawang putih, iris tipis
  • 3 butir bawang merah, iris tipis
  • ½ sdt lada/merica bubuk
  • ½ sdt garam
  • 2 sdm margarin untuk menumis
  • 150 ml air
  • 1 sdm tepung maizena dilarutkan sedikit air

Resep Daging Sapi Teriyaki Praktis Pakai Saus Saori

Cara Membuat :

  1. Panaskan margarin secukupnya dalam wajan, lalu tumis bumbu iris hingga harum. Masukkan potongan daging sapi serta aduk-aduk hingga daging berubah warna.
  2. Tuangkan air lalu tutup wajan, setelah mendidih masukkan garam, lada bubuk, kecap manis dan saus teriyaki. Aduk-aduk rata kemudian tutup kembali wajan.
  3. Masak hingga daging empuk dan kuah hampir menyusut, selanjutnya tuang larutan maizena serta aduk-aduk hingga mengental. Matikan api, daging sapi teriyaki sudah siap untuk disajikan.

Tuesday, July 18, 2017

Resep Kelicuk Pisang Rasa Keju

Cara membuat kue tradisional dari bahan pisang matang dan beras ketan ini dikenal dengan resep kelicuk. Bahkan kita bisa memanfaatkan buah pisang yang sudah terlalu matang dalam mengolah kue basah kukus yang dulunya merupakan suguhan pernikahan maupun jamuan tradisi adat Rejang provinsi Bengkulu ini.

Kelicuk adalah penganan yang terbuat dari olahan beras ketan campur pisang yang dimasak dengan cara dikukus. Memiliki ciri khas bentuk kerucut atau segitiga dan dibungkus daun pisang, kue ini juga menjadi makanan khas daerah Lintang, Pagar Alam dan sekitarnya di Sumatera Selatan.

Resep Kelicuk Pisang Rasa Keju

Selain berbahan dasar beras ketan dan pisang, kue kelicuk juga kerap dikombinasikan dengan parutan kelapa. Terkadang juga ditambahkan garam agar berasa sedikit gurih dan vanili supaya lebih harum. Tidak terlalu berbeda dengan versi original, dalam resep kali ini kita membuat kelicuk dengan tambahan kombinasi rasa keju.

Bahan-Bahan:

  • 4 sikat pisang ukuran kecil atau 1125 gram pisang matang yang berasa manis
  • 700 gram beras ketan putih, cuci bersih lalu tiriskan
  • 300 gram gula pasir
  • 150 gram keju cheddar parut
  • Daun pisang untuk membungkus

Resep Kelicuk Pisang Rasa Keju

Cara Membuat :

  1. Kupas kulit pisang lalu hancurkan dalam sebuah wadah dengan menggunakan bantuan gelas hingga benar-benar hancur dan padu. Berikutnya masukkan gula pasir dan aduk hingga rata.
  2. Selanjutnya masukkan beras ketan dan parutan keju ke dalam adonan, serta aduk-aduk lagi menggunakan sendok hingga adonan merata.
  3. Tahap selanjutnya yaitu membungkus kelicuk. Siapkan potongan daun pisang, kemudian lipat kedua ujungnya menjadi bentuk segitiga. Masukkan adonan sekitar 2 sendok makan atau secukupnya, lalu lipat ke kanan atas selanjutnya ke kiri atas lihat gambar di bawah ini, atau boleh juga bentuk sesuai selera.
  4. Setelah membungkus adonan selesai, tahap terakhir adalah mengukus kelicuk. Tata bungkusan daun pisang ke dalam kukusan yang sudah disiapkan dengan air pengukus secukupnya, kukus sekitar 60 menit atau hingga matang maka kelicuk keju sudah siap untuk disantap.

Monday, July 17, 2017

Resep Sop Buntut Malang

Resep Sop Buntut Malang

Kali ini saya akan membagikan resep sop buntut malang yang terkenal enakanya.

Resep Sop Buntut Malang
Resep Sop Buntut Malang

Berikut ini resepnya. 

  • Bahan-bahan :  
  • buntut sapi 200 gr
  • air 1,5 liter
  • jahe 1 ruas
  • pala 50 gr
  • garam 30 gr
  • merica 10 gr
  • wortel 200 gr
  • seledri 200 gr 
  • bawang bombay 250 gr

Cara Membuat
  1. Semua bahan di bersihkan lalu di rebus selama 4 jam sampai keluar air kaldu dan ampas coklat, kemudian diambil sedikit-sedikit ampasnya
  2. Angkat buntut dan kuahnya saja
  3. Bila ingin disajikan, kuah dipanaskan lalu potongan tomat, seledri dan bawang goreng santap dengan sambal cabai hijau, kecap dan jeruk nipis


Resep Masakan Sop Iga

Resep Masakan Sop Iga

Sop adalah masakan khas indonesia yang memiliki rasa gurih dan sedap. Banyak sekarang ini resep sop yang tersebar dan memiliki rasa yang beragam. Dalam memasak sop yang tepenting adalah proses dan bumbunya.

Resep Masakan Sop Iga
Resep Masakan Sop Iga

Berikut ini resep dari sop iga 

Bahan-bahan : 
  • 1 kg iga sapi
  • 1/4 kg wortel
  • daun bawang
Bumbu
  • 1/2 ons bawang putih 
  • 1 butir pala
  • 1/2 sendok teh l;ada halus
  • garam dan penyedap rasa secukupnya
  • 1 butir bawang bombay 
  • semua bumbu di haluskan

Cara Membuat
  1. Rebus iga sapi hingga empuk
  2. Wortel direbus hingga setengah matang
  3. Tumis semua bumbu yang telah dihaluskan serta bawang bombay yang diiris tipis. Lalu rebus hingga air mendidih
  4. Kemudian masukkan iga dan wortel kedalam air rebusan, makak hingga semua matang
  5. Angkat dan sajikan dalam mangkuk saji. Taburi bawang merah goreng, bawang putih dan irisan seledri.

Resep Semur Jengkol

Resep Semur Jengkol

Dengan menggunakan bahan yang bagus, masakan akan menjadi lebih enak. Meskipun begitu resep juga mempengaruhi hasil masakan. Menggunakan susunan yang tepat akan menjadikan makanan lebih enak.

Resep Semur Jengkol
Resep Semur Jengkol


Bahan-bahan : 
  • 200 jengkol utuh
  • 50 gr abu gosok
  • 4 sendok makan minyak goreng
  • 1 buah tomat (belah menjadi 8 bagian)
  • 100 cc kecap manis
  • air secukupnya
Bumbu halus
  • 6 buah bawang merah
  • 3 siung bawang putih
  • 4 butir kemiri
  • 1/2 sendok teh garam

Cara Membuat
  1. Rebus jengkol bersama abu gosok hingga empuk. Angkat dan tiriskan
  2. Kupas kulitnya dan tekan hingga agak pipih
  3. Panaskan minyak goreng, tumis bumbu hingga halus dan harum
  4. Masukkan tomat, jengkol, kecap manis, dan air. BIarkan hingga air mendidih dan agak kental

Wednesday, July 12, 2017

Resep Sate Udang Manis

Resep Sate Udang Manis

Sate memiliki banyak resep dan jenis, akan tetapi dasar nya tetap sama yaitu pada proses pembakaran. Dengan menggunakan bumbu yang berbeda, maka rasa yang ditimbulkan akan berbeda juga

Resep Sate Udang Manis
Resep Sate Udang Manis


Bahan-bahan :
  • 12 ekor udang besar (belah sedikit punggungnya)
  • 3 lembar daun jeruk
  • 5 sendok makan kecap manis
  • 2 sendok makan madu
  • 2 sendok makan air asam pekat
  • 3 sendok makan minyak goreng (untuk menumis)
Bumbu halus
  • 8 buah bawang merah
  • 5 siung bawang putih 
  • 1 sendok makan ketumbar
  • 1/2 sendok teh jinten
  • garam dan merica secukupnya

Cara Membuat
  1. Cuci bersih udang dan tiriskan
  2. Panaskan minyak goreng, tumis bumbu yang dihaluskan dengan daun jeruk, aduk hingga rata
  3. Masukkan kecap manis, madu,dan air asam, masak hingga mendidih. Angkat
  4. Panaskan minyak goreng, tumis bumbu yang dihaluskan dengan daun jeruk, aduk hingga rata
  5. Masukkan kecap manis, madudan air asam, masak hingga mendidih. Angkat
  6. Lumuri udang dengan bumbu yang sudah ditumis, diamkan selama 1 jam hingga bumbu meresap
  7. Ambil tusukan sate, tusuk satu ekor udang dengan tusukan sate. Panggang di atas api hingga matang dan berwarna kecoklatan. Angkat. Sajikan dengan pelengkap

Sambal Goreng Kering Hati

Sambal Goreng Kering Hati

bahan dalam membuat resep ini tidak terlalu berbeda dengan sambal goreng yang lain, akan tetapi ada bahan ekstra yang digunakan agar rasanya lebih enak

Sambal Goreng Kering Hati
Sambal Goreng Kering Hati

Berikut ini resepnya

Bahan-bahan : 
  • minyak goreng 600 gr 
  • 1 hati sapi ( potong dadu 1/2cm)
  • 10 butri bawang merah (iris tipis)
  • 2 lembar daun salam
  • 2 cm lengkuas
  • 1 batang serai (ambil bagian putih dan memarkan)
  • 2 sendok makan air asam jawa
  • 20 buah mata petai (kupas)
  • 3 buah cabai merah besar (buang bijinya, iris serong tipis, dan goreng kering)
Bumbu halus
  • 2 siung bawang putih
  • 4 buah cabai merah besar
  • 1 buah tomat merah
  • 1 sendok teh garam
  • 1 sendok makan gula merah
  • 1 sendok teh terasi goreng

Cara Membuat
  1. Panaskan minyak, goreng potongan hati hingga matang. Angkat dan tiriskan
  2. Panaskan kembali 2 sendok makan minyak, tumis bawang merah hingga layu
  3. Masukkan bumbu halus, aduk hingga harum. Tambahkan daun salam, lengkuas, serai, dan air asam jawa. Aduk hingga mendidih. 
  4. Masukkan hati sapi goreng, aduk hingga rata dan kering. Tambahkan petai dan cabai merah goreng. Aduk rata. Angkat

Resep Sambal Goreng Favorit

Resep Sambal Goreng Favorit

Resep masakan sambal selalu saja menjadi makanan favorit untuk semua kalangan, rasa sambal yang peda manis membuat banyak orang indonesia bahkan negara lain menyukai sambal.

Resep Sambal Goreng Favorit
Resep Sambal Goreng Favorit

Berikut ini resep-resepnya

Bahan-bahan : 
  • 300 ml santan dari 3/4 kelapa
  • 500 gr kentang (kupas dan potong dadu kecil)
  • 250 gr udang sedang (kupas dan belah punggung)
  • 100 gr buncis (potong-potong)
  • minyak secukupnya (untuk menggoreng)

Bumbu 
  • 150 gr bumbu dasar merah yang terdiri dari : 
           -400 gram cabai merah (buang bijinya)
           -100 gram bawang merah
           -50 gram bawang putih
           -100 gram tomat
           - 20 gram terasi
           -100 gram gula pasir
           -15 gram garam
           -100 ml minyak goreng (saat memblender)
           -100ml minyak goreng (saat menumis)
  • 2 lembar daun salam
  • 3 lembar daun jeruk
  • 2 sendok makan kecap manis
  • 1 sendok makan air asam jawa pekat
  • 2 buah cabai merah, buang bijinya, iris bawang goreng, untuk taburan

Cara Membuat
  1. Goreng kentang hingga matang, angkat.
  2. Sementara itu, goreng udang hingga berubah warna , angkat.
  3. Masak bumbu dasar merah dengan daun salam, daun jeruk, kecap manis, air asam jawa, dan santan, masak hingga santan menyusut.
  4. Masukkan kentang, udang, dan buncis, masak sebentar. Tambahkan cabai merah, aduk hingga rata, angkat.
  5. Sajikan hangat dengan bawang goreng.


Perkedel Tahu Bulat Panir

Perkedel Tahu Bulat Panir

Masakan perkedel memang salah satu masakan yang enak. Banyak sekali resep yang bisa digunakan untuk membuat perkedel memiliki cita rasa yang berbeda.
berikut ini saya akan membagikan resep masakan perkedel unik dan tentu saja enak.

Perkedel Tahu Bulat Panir
Perkedel Tahu Bulat Panir

Bahan-bahan : 
  • tahu putih besar 2 buah
  • telur 1 butir
  • daging cincang 100gr
  • wortel 2 batang (potong kotak kecil)
  • daun bawang 2 batang (iris halus)
  • tepung roti 4 sendok makan
  • garam 1/2 sendok teh
  • lada 1/2 sendok teh

Cara Membuat
  1. Tumis daging cincang, wortel, dan dun bawang. Angkat lalu letakkan dalam mangkuk. Sisihkan
  2. Campur tahu, telur, tepung roti, garam, dan lada, bentuk bulat. 
  3. Gulingkan pada telur dan tepung roti. Goreng sampai kuning kecoklatan.
Bahan Balutan Tepung
  • telur 1 butir
  • tepung roti 100 gr